Monday, June 30, 2014

Superblock K2 Park: Kawasan Hunian, Pendidikan dan Komersil Terintegrasi



Beberapa minggu yang lalu grup Whatsapp teman-teman saya semasa kuliah dulu punya topik diskusi yang seru. Kesempatan tersebut sekaligus saya gunakan untuk menggali consumer insight dari teman-teman yang memang berusia produktif dan mulai jeli mengenai kebutuhan hunian sekaligus investasi. Dengan adanya berbagai pilihan konsep pengembangan properti tersaji di Indonesia khususnya Jakarta, di antara kami memilih apartemen selain lebih dekat dengan tempat kerja juga karena lebih rapi dan aman dibanding komplek perumahan biasa.

Di antara kami ada juga yang lebih tertarik dengan Superblock. Memang ternyata Superblock sudah mulai banyak dilirik di Indonesia. Menurut Didik, teman saya yang bekerja di Balikpapan, Superblock lebih diminati di kota tersebut karena didukung fasilitas penunjang yang lebih lengkap.


Kali ini saya ingin mengulas produk K2 Park karya Prioritas Land Indonesia yang mengusung konsep lebih menarik dan unggul dibanding apartemen biasa, yaitu dengan pembangunan Superblock sekaligus Green Property (Properti dengan konsep hijau atau ramah lingkungan).

Superblock:  kawasan di lokasi urban yang dirancang secara terpadu dan terintegrasi, memiliki kepadatan yang cukup tinggi dalam konsep tata guna lahan yang bersifat campuran (mixed – use). 

Apa perbedaan Superblock dengan Apartemen biasa?
 


SUPERBLOCK K2 PARK

Lokasi              : Jl. Raya Kelapa Dua, Gading Serpong, Tangerang
Bangunan        : 6 menara (4 apartemen, 1 hotel, 1 education centre)
Luas                 : 3 hektar
Fasilitas           : pusat pendidikan, lifestyle mall, hotel, apartemen


K2 Park adalah kawasan mixed-use dengan konsep sunken plaza yang dilengkapi dengan pusat perbelanjaan bawah tanah. Desain K2 Park mendukung kelestarian lingkungan dengan water pods yang berjajar mirip pepohonan di sepanjang jalur hijau bagi pejalan kaki. Superblock ini juga dilengkapi fasilitas mewah dan berkualitas. 
Video mengenai K2 Park bisa disaksikan di sini


REPUTASI PENGEMBANG
Reputasi dan rekam jejak pengembang adalah faktor penting lainnya yang perlu dipertimbangkan sebelum berinvestasi di area komersial. Prioritas Land Indonesia (PLI) sebagai pengembang yang mengerjakan proyek area komersial di MPS termasuk dalam daftar Top 23 Developer yang dipercaya pasar (Majalah Property & Bank Januari 2014). Itu artinya PLI mulai diperhitungkan dalam industri properti di Indonesia. Apalagi hingga tahun 2013 PLI mulai mencatatkan angka penjualan yang fantastis dengan berhasil menjual seluruh unit Majestic Water Village, vila mewah di Uluwatu Bali seharga Rp 9 hingga 16 milyar. Sebelumnya pengembang yang satu ini juga berhasil menjual 10 unit mewah Majestic Point Villas di pulau dewata Bali hanya dalam kurun waktu 6 bulan saja. Selain apartemen Majestic Point Serpong, PLI juga membangun 4 gedung apartemen bertingkat “Indigo” di Bekasi Barat dan 6 menara megah “K2 Park” di Gading Serpong yang sedang dipasarkan. 

Selain reputasi pengembang, lalu apa lagi yang menjadi bahan pertimbangan sebelum memilih suatu Superblock? Seperti yang disampaikan teman saya, Paramitha, faktor utama yang paling penting adalah LOKASI, baru kemudian fasilitas dan harga






LOKASI
Adik ipar saya, Elmi Imam Pamuji, seorang arsitek lulusan UGM pernah berpesan “Lokasi, lokasi, lokasi”. Lokasi adalah faktor utama dalam pemilihan suatu properti. Lokasi suatu properti yang akan dibeli biasanya memperhitungkan kedekatan dengan: tempat kerja atau sekolah, akses tol, fasilitas umum seperti Rumah Sakit dan pusat perbelanjaan. K2 Park mampu menjawab kebutuhan tersebut dengan lokasinya yang strategis berikut ini: 

-          Pusat pendidikan: Sekolah Tarakanita (5 menit), Sekolah Stella Maris (5 menit), Universitas Multimedia Nusantara (5 menit), Universitas Pelita Harapan (10 menit)
Kabar menariknya, di dekat K2 Park juga akan dibangun kampus Universitas Tarumanegara
-          Pusat perbelanjaan: Summarecon Mall Serpong (5 menit)
-          Fasilitas Kesehatan: Siloam Hospital (10 menit)
-          Hotel: Atria Hotel (5 menit)
-          Akses tol: Exit Tol Tangerang/Serpong (3,1 km ke lokasi), Exit Toll Legok/Karawaci (2,9 km ke lokasi), Exit Tol BSD City (13 km ke lokasi) 
-          Lapangan golf: Imperial Klub Golf, Gading Raya Padang Golf & Klub, Damai Indah Golf & Country Club

FASILITAS
       
Sebagai kawasan superblock, K2 Park tak hanya menyediakan 4 apartemen dengan unit-unit hunian namun dilengkapi Sunken Plaza Mall yang berada di bawah tanah, elevated swimming pool, kawasan pejalan kaki dengan pepohonan yang rindang sekaligus penampung air hujan, akses menuju lobby dan shuttle bus yang akan memudahkan transportasi dari gedung ke gedung.


Agar seluruh fungsi dan unsur pendukung superblock K2 Park lebih terintegrasi, setelah dibangun dan mulai dihuni nanti saya menyarankan adanya media komunikasi yang mempermudah interaksi tak hanya antar penghuni dan pengelola namun juga antar penghuni. Dalam media tersebut para tenant pun dapat beriklan untuk mempromosikan produknya. Media komunikasi tersebut juga dapat dimanfaatkan sebagai saran penyebaran informasi terkait kawasan K2 Park maupun dari pihak eksternal, yang dapat dipasang di area fasilitas umum (ruang depan lift, lobi dan lain-lain) dan bahkan menyediakan channel khusus pada TV kabel. Media komunikasi seperti ini dapat menjadi daya tarik pula bagi para calon konsumen K2 Park untuk lebih mantap memilih superblock ini.

EDUCATION TOWER
Dalam bukunya yang berjudul “Unlimited Wealth”, Bong Chandra motivator termuda di Asia menyarankan berinvestasi untuk “leher ke atas”. Artinya, menaruh perhatian pada kebutuhan otak sangat lah penting, salah satunya adalah pendidikan. Sejalan dengan Bong Chandra, direktur utama Prioritas Land Indonesia Bapak Marcellus Chandra juga menaruh perhatian khusus dalam investasi di bidang pendidikan dengan mengalokasikan satu gedung sebagai “education tower” di kawasan K2 Park. 

Education tower ini sangat pas mengingat keberadaan K2 Park dekat dengan beberapa institusi pendidikan, seperti Stella Maris dan Tarakanita, Universitas Pelita Harapan, Universitas Multimedia Nusantara dan segera akan dibangun pula Universitas Tarumanegara di dekat sana. Bagi Anda yang berminat dalam bisnis pendidikan, Education Tower K2 Park layak dipertimbangkan.

Para penghuni empat tower apartemen yang berisi 2.500 unit bisa menjadi target pasar sekolah mulai jenjang pra TK, TK, hingga perguruan tinggi, bimbingan belajar, kursus kesenian dan seni pertunjukan (menari, menyanyi, teater), robotika, multimedia, dan lain sebagainya. Selain itu education tower juga sangat prospektif untuk didirikan toko-toko yang menunjang sarana pendidikan seperti: toko buku, toko alat tulis dan kantor (ATK), toko komputer dan gadget.

Harapan Saya: CSR K2 PARK berupa BEASISWA
Adanya education tower dapat menjadi kesempatan bagi K2 Park untuk mengadakan program Corporate Social Responsibility dengan memberi beasiswa bagi masyarakat sekitar K2 Park yang tidak mampu agar dapat menempuh pendidikan formal atau informal di instansi yang berada di education tower K2 Park nantinya. Hal ini juga akan memberi publisitas dengan image positif bagi masyarakat mengenai kepedulian sosial pengembang. 
 
Kesimpulannya, K2 Park unggul karena:
1. Menghasilkan sarana penunjang aktivitas hidup yang lebih efisien
Dengan lahan yang makin terbatas, pembangunan superblock yang menggabungkan beberapa fungsi peruntukan bangunan menjawab kebutuhan efisiensi jarak, waktu dan biaya. Proyek dengan nilai Rp1 triliun ini akan memiliki empat tower apartemen 2.500 unit, satu tower perkantoran hibrid (jual dan sewa) bernama Education Tower, dan satu tower hotel. Dibangun di lahan seluas tiga hektar, K2 Park akan menghadirkan food hall, area komersial, restoran, kafe, dan sejumlah fasilitas penunjang. Sedangkan Education Tower, rencananya akan diisi sejumlah institusi pendidikan. 

2. Penghuni akan hemat bahan bakar dan mengurangi kemacetan
Jika berbagai kebutuhan hidup dapat terjawab dalam satu kawasan superblock, maka penghuni apartemen tak perlu kemana-mana lagi. Dari apartemen ke tempat kursus, salon, pusat kebugaran misalnya, dapat ditempuh dengan berjalan kaki. Lokasi yang lebih dekat dengan tempat kerja, sekolah dan kuliah pun menjadikan penghuni apartemen di kawasan superblock dapat turut andil mengurangi emisi bahan bakar sekaligus mengurangi kemacetan. Kalau pun harus menggunakan kendaraan pribadi, jarak tempuhnya pun lebih dekat.

3. Fasilitas yang saling memikat
Tiap bangunan yang berada di superblock K2 Park memiliki fungsi yang berbeda-beda namun tak hanya saling melengkapi tapi juga saling menguntungkan. Tiap fungsi bangunan memberikan nilai tambah. Misalnya adanya kompleks retail menjawab kebutuhan sehari-hari para penghuni apartemen. Fasilitas hiburan dan olahraga memikat tak hanya penghuni apartemen namun para pekerja yang berkantor di kawasan K2 Park. Sehingga setiap area saling terkait dan membangun kerja sama saling menguntungkan (simbiosis mutualisme).

GROWING INVESTMENT with NICE&EASY PAYMENT
           Dengan ketersediaan lahan yang makin terbatas, properti merupakan bentuk investasi yang akan selalu meningkat nilainya. Apalagi nilai K2 Park akan terus meningkat mengingat lokasinya yang sangat strategis, yaitu berada di pemukiman elit Lippo Karawaci, Gading Serpong, BSD, Alam Sutera, dan Modernland.

Prioritas Land Indonesia selaku pengembang memberi kemudahan bagi para konsumen yang tertarik dengan K2 Park berupa beberapa pilihan paket pembayaran, yaitu:
1. Uang muka dapat dicicil: konsumen membayar uang muka sebesar 50% dengan angsuran 36 kali dan dilunasi pada bulan ke-37.
2. Libur Bayar: konsumen membayar uang muka 50%, sisa pembayaran dilakukan pada tahun keempat sehingga konsumen libur bayar selama 3 tahun.
3. Uang muka ringan: konsumen membayarsebesar uang uang muka 50%, lalu libur pembayaran selama 1 tahun, sedangkan sisanya dicicil sebanyak 12 kali.
4. Pembayaran tunai 100%.



  

PROMO MENARIK
1. Beli apartemen di K2 Park gratis rumah di Airia Residence senilai 450 juta



2. Cicil apartemen K2 Park tanpa DP dengan cicilan Rp 7 juta an per bulan


 

Superblock K2 Park adalah pilihan investasi yang tepat bagi Anda yang berselera tinggi. Jadi segera hubungi bagian pemasaran PT Prioritas Land Indonesia di nomer 021 36000 709/710.

Artikel ini diikutsertakan dalam lomba blog Prioritas Land Indonesia: www.blogcontest.prioritaslandindonesia.com

Referensi tulisan: